Investasi

down-icon
item
Investasi di pasar terbesar dunia dengan Saham AS

Fitur

down-icon
support-icon
Fitur Pro untuk Trader Pro
Temukan fitur untuk menjadi trader terampil

Fitur Proarrow-icon

support-icon
Dirancang untuk Investor
Berbagai fitur untuk investasi dengan mudah

Biaya

Keamanan

Akademi

down-icon

Lainnya

down-icon
item
Temukan peluang eksklusif untuk meningkatkan investasi kamu
support-icon
Bantuan

Hubungi Kami

arrow-icon

Pluang+

Blog

Ingin Cepat Menabung Hingga Rp1 Miliar, Simak 5 Strategi Jitunya!
shareIcon

Ingin Cepat Menabung Hingga Rp1 Miliar, Simak 5 Strategi Jitunya!

2 Sep 2020, 10:06 AM·READING_TIME
shareIcon
Kategori
Ingin Cepat Menabung Hingga Rp1 Miliar, Simak 5 Strategi Jitunya!

Kamu ingin menjadi jutawan atau milyuner? Maka kamu harus belajar cara cepat menabung uang. Ada banyak cara cepat menabung dapat kamu pelajari, beberapa di antaranya kita bahas yuk di bawah ini.

Sejak kecil kita telah diajarkan bahwa menabung adalah sebuah tindakan terpuji. Tentu kamu ingat dengan peribahasa “rajin pangkal pandai, hemat pangkal kaya” atau “Sedikit demi sedikit lama-lama menjadi bukit”

Menabung sejumlah misalnya 1 M rupiah adalah tujuan yang tinggi, tetapi dapat dicapai orang-orang yang mempelajari cara cepat menabung uang. Memulai menabung dari awal dan mengurangi pengeluaran adalah salah satu cara cepat menabung.

Selain itu, kamu juga harus memilih investasi dan rekening tabungan yang paling sesuai dengan kondisimu.

Jika kamu ingin terus mendaki menuju status jutawan atau miliuner, kamu bisa mengikuti kiat cara cepat menabung uang berikut ini.

Baca juga: Mulai Sedini Mungkin, 6 Panduan Cara Jadi Kaya Ini Akan Berarti Besar

Langkah-langkah cara cepat menabung uang

Tentu saja setiap penabung memiliki tanggung jawab, tantangan, dan kendala finansial yang berbeda dalam hal membangun kekayaan.

Tetapi kamu harus tahu bahwa sekalipun status jutawan atau miliuner tampaknya di luar jangkauan, dengan mengembangkan kebiasaan keuangan yang baik ini dapat membantu kamu membangun tabungan yang lebih kuat.

Langkah pertama cara cepat menabung uang adalah dengan memulai menabung lebih awal. Dalam hal meraup jutaan atau miliaran rupiah, waktu adalah sahabat kamu.

Semakin awal kamu memulai, semakin sedikit uang yang harus kamu sisihkan setiap awal bulan dan semakin agresif kamu dengan alokasi investasimu.

Awali langkahmu untuk menabung…

Langkah berikutnya adalah dengan memilih akun tabungan dengan bijak. Ini karena tidak semua rekening tabungan dan investasi sama. Identifikasi sarana keuangan yang tepat dengan tujuanmu. Uangmu bisa saja berada di beberapa akun berbeda, termasuk berbagai rekening tabungan pensiun, dana darurat, dan rekening tabungan kesehatan.

Cara cepat menabung adalah, kamu harus memahami benar keuntungan atau kerugian pajak dan suku bunga dari setiap akun.

Langkah berikutnya dari cara cepat menabung uang adalah dengan mempertimbangkan merangkul resiko dengan cerdas. Misalnya, daripada menaruh uangmu di bawah kasur, alangkah lebih baik jika uang itu didepositokan ke bank.

Ini pilihan investasi cerdas karena deposito adalah produk keuangan berbiaya rendah, dan kamu akan mendapat keuntungan di atas inflasi, ini dapat menjaga pertumbuhan portofolio kamu.

Langkah lain cara cepat menabung uang yang tak kalah penting adalah dengan mengurangi pengeluaran sehari-hari.

Kamu harus memulai langkah memotong pengeluaran-pengeluaran yang tidak perlu atau bersifat sekunder dan tersier, serta lebih mementingkan kebutuhan primer dan menabung sisa pendapatanmu.

Baca juga: Jangan Ditunda Lagi! Begini 7 Cara Kilat Terbebas dari Utang

Langkah-langkah lain cara cepat menabung

#1 Cara cepat menabung uang – Hasilkan lebih banyak uang

Ini memang lebih mudah diucapkan daripada dilakukan. Namun, meningkatkan penghasilan kamu melalui karier utama atau pekerjaan sampingan sekunder dapat menjadikanmu menyimpan lebih banyak uang dan memenuhi status jutawan dengan cepat.

Jika kamu punya waktu, pertimbangkan mengambil pekerjaan musiman sebagai tambahan. Tetapi, patut diingat, jangan biarkan kesibukan kamu mengurangi kualitas pekerjaan utama kamu.

#2 Lindungi dirimu dengan asuransi

Perlu waktu untuk mengumpulkan kekayaan berjumlah jutaan atau miliaran. Semua kerja kerasmu bisa hancur dengan satu kecelakaan atau tuntutan hukum yang mahal.

Maka, kamu harus melindungi diri dan keuanganmu dengan memiliki asuransi kesehatan yang memadai, asuransi properti, asuransi kecacatan, dan lain sebagainya.

#3 Cara cepat menabung uang – Lakukan review tahunan

Kamu pasti ingin memeriksa kemajuan kamu dalam menghasilkan jutaan rupiah secara teratur. Untuk itu, sekali dalam setahun tinjau pengeluaran tahunan kamu. Identifikasi tempat-tempat di mana kamu dapat menghemat pengeluaran dan cara-cara menghemat lebih banyak.

Review tahunan ini adalah saat untuk menyeimbangkan kembali portofolio investasi kamu atau memikirkan kembali tujuan kamu.

#4 Atasi utang kamu

Salah satu penghalang untuk menabung jutaan rupiah adalah utang berbunga tinggi. Kamu harus melunasi kartu kredit dan utang mahal lainnya secara agresif.

Meskipun demikian, kamu mungkin harus juga memprioritaskan tabungan dengan imbal hasil tinggi ketimbang utang berbunga rendah. Gampangnya, daripada membayar utang berbunga rendah, kamu lebih baik menabung dalam jenis tabungan yang berbunga tinggi.

#5 Cara cepat menabung uang – Hindari inflasi gaya hidup

Ada masa saat kamu berhasil mengembangkan karier dan mendapatkan gaji yang lebih tinggi. Di situ biasanya kamu tergiur untuk menghabiskan lebih banyak uang dengan cara meningkatkan taraf gaya hidupmu.

Ini adalah hal yang buruk. Daripada menjadi pemboros mentang-mentang gaji naik, alangkah bijaknya jika uang lebih dari gajimu yang meninggi itu ditabung saja. Sisihkan persentase dari setiap kenaikan gaji tahunan ke dalam rekening tabunganmu.

Tetaplah hidup dengan gaya hidup di bawah, jangan sampai besar pasak daripada tiang. Dengan demikian niscaya nominal di tabunganmu akan meningkat dengan cepat.

Itu tadi kiat-kiat cara cepat menabung uang yang dapat kamu terapkan. Setelah mempelajari cara cepat menabung ini, segeralah praktikkan di kehidupanmu! Sisihkan selalu pemasukanmu untuk ditabung, dan kamu akan meraih sebuah kebebasan finansial yang menyenangkan.

Diversifikasikan Portofoliomu dengan Investasi Emas Aman di Pluang!

Download aplikasi Pluang di sini untuk membeli emas digital dengan harga paling kompetitif di pasaran! Selisih harga jual-beli terendah dan tanpa biaya tersembunyi apapun. Emas yang kamu beli aman karena disimpan di Kliring Berjangka Indonesia (BUMN), produk emas Pluang dikelola oleh PT PG Berjangka yang sudah terlisensi dan diawasi oleh BAPPEBTI. Kamu juga bisa menarik fisik emasnya dalam bentuk logam mulia Antam dengan kadar 999.9 mulai dari kepingan 1 gram hingga 100 gram!

Sumber: UsNews

Simak juga:

Niat Jadi Kolektor Lukisan Pemula? Ketahui Dulu Risiko Investasinya di Sini!

Apa Itu Ledger (Buku Besar)?

9 Rekomendasi Buku Keuangan Terbaik Ini Dijamin Bikin Kamu ‘Melek’ Finansial

Ditulis oleh
channel logo

Dewi Kharisma

Right baner

Dewi Kharisma

Bagikan artikel ini

Artikel Terkait
keuangan
Gaji Pertama Bisa Nabung? Bisa Banget, Simak 5 Langkah Berikut!
news card image
no_content

Trading dan Investasi dengan Super App Investasi  #1