Investasi

down-icon
item
Investasi di pasar terbesar dunia dengan Saham AS

Fitur

down-icon
support-icon
Fitur Pro untuk Trader Pro
Temukan fitur untuk menjadi trader terampil

Fitur Proarrow-icon

support-icon
Dirancang untuk Investor
Berbagai fitur untuk investasi dengan mudah

Biaya

Keamanan

Akademi

down-icon

Lainnya

down-icon
item
Temukan peluang eksklusif untuk meningkatkan investasi kamu
support-icon
Bantuan

Hubungi Kami

arrow-icon

Pluang+

Berita & Analisis

Rangkuman Pasar: Kripto Tampil Necis Jelang Akhir Pekan, IHSG Malah Tertekan
shareIcon

Rangkuman Pasar: Kripto Tampil Necis Jelang Akhir Pekan, IHSG Malah Tertekan

15 Jul 2022, 8:59 AM·Waktu baca: 3 menit
shareIcon
Kategori
Rangkuman Pasar: Kripto Tampil Necis Jelang Akhir Pekan, IHSG Malah Tertekan

Selamat sore, Sobat Cuan! Aset kripto memasuki akhir pekan dengan penuh gaya sementara Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali dirundung cuaca mendung. Apa yang terjadi? Simak selengkapnya di sini!

IHSG

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) lagi-lagi harus menutup sesi perdagangan terakhir di pekan ini dengan kecut. Betapa tidak, ia mengakhiri perdagangan Jumat (15/7) di 6.651,90 poin atau melemah 0,57% dibanding sehari sebelumnya.

Tadinya, pergerakan IHSG terbilang menjanjikan di sesi pertama perdagangan. Hanya saja, lajunya berbalik arah mendekati penutupan bursa domestik hari ini.

Pada awalnya, pergerakan IHSG terlihat kinclong setelah Indonesia lagi-lagi sukses menorehkan prestasi ekonomi di tengah kondisi makroekonomi yang gonjang-ganjing.

Ya, tadi pagi, Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan Indonesia berhasil mencetak surplus neraca dagang sebesar US$5 miliar di Juni alias melebihi estimasi analis.

Sontak, pelaku pasar melihat data ini sebagai indikasi kuatnya ekonomi Indonesia di kuartal II 2022. Ini lantaran ekspor netto adalah satu dari empat pilar utama pertumbuhan ekonomi.

Hanya saja, optimisme pelaku pasar menjadi goyah setelah China mengumumkan realisasi pertumbuhan ekonominya sebesar 0,4% secara tahunan pada kuartal lalu. Ternyata, angka tersebut merupakan prestasi terburuk China sejak pandemi COVID-19 terjadi awal 2020 silam.

Pelaku pasar khawatir, perlambatan ekonomi China nantinya akan berpengaruh ke dinamika ekonomi domestik mengingat posisi China sebagai salah satu negara mitra dagang dan investasi terbesar Indonesia.

Baca Juga: Pluang Insight: Mengenal Volatilitas, Apakah Selalu Jadi Musibah bagi Investor?

Aset Kripto

Di sisi lain, pasar kripto masih tak lelah memamerkan kinerja kinclongnya di Jumat sore. Melansir Coinmarketcap pukul 15.34 WIB, 10 aset kripto berkapitalisasi pasar terbesar sejagat masih betah bertengger di zona merah dalam 24 jam terakhir.

Secara umum, pelaku pasar memanfaatkan pelemahan nilai indeks Dolar AS untuk masuk ke pasar kripto sore hari ini.

Sekadar informasi, pelemahan nilai Dolar AS akan membuat pelaku pasar semakin bergairah untuk kembali berkutat di pasar aset berisiko. Apalagi, kini analis menemukan bahwa pergerakan nilai Dolar AS selalu berkorelasi negatif dengan pergerakan harga aset kripto.

Tak hanya itu, pelaku pasar tampaknya juga menyambut baik komentar pejabat bank sentral Amerika Serikat, The Fed, yang tampaknya enggan ngebet mengerek suku bunga acuannya dengan agresif meski inflasi AS mencetak rekor tertingginya sejak 1981.

Asal tahu saja, Gubernur Fed Christopher Waller kemarin menyangkal anggapan yang menyebut bahwa otoritas moneter tersebut bakal mengerek suku bunga acuannya sebesar 100 basis poin gara-gara inflasi AS sudah menyentuh 9,1% di Juni.

Senada, Presiden The Fed St. Louis James Bullard juga berharap bahwa bank sentral AS tersebut hanya akan mengerek suku bunga acuan 75 basis poin pada pertemuannya bulan ini.

Adapun bintang utama pasar kripto kali ini jatuh ke Compound (COMP) yang membukukan pertumbuhan nilai 22,72% dalam sehari terakhir. Nilai COMP meroket setelah mencuat kabar bahwa jaringan telah menerima pelunasan utang sebesar US$200 juta dari platform pinjam meminjam kripto, Celsius.

Kondisi yang sama juga menimpa Aave (AAVE). Sekadar informasi, nilai AAVE meningkat 18,33% dalam sehari belakangan setelah Celsius juga melunasi utangnya ke platform keuangan terdesentralisasi tersebut. 

Baca Juga: Pluang Pagi: The Fed 'Selow' Tanggapi Inflasi, Kripto Masih Berenergi!

Mulai Perjalanan Investasimu dengan Aman di Pluang!

Download aplikasi Pluang di sini untuk investasi emasS&P 500 dan Nasdaq index futuresSaham AS CFD, serta lebih dari 90 aset kripto dan belasan produk reksa dana mulai dari Rp5.000 dan hanya tiga kali klik saja!

Dengan Pluang, kamu bisa melakukan diversifikasi aset dengan mudah dan aman karena seluruh aset di Pluang sudah terlisensi dan teregulasi. Ayo, download dan investasi di aplikasi Pluang sekarang!

Selain itu, kamu sekarang bisa berdiskusi bersama komunitas di Pluang untuk mendapatkan kabar, insight, dan fakta menarik seputar investasi dari sudut pandang antar member pada Fitur Chatroom Pluang.

Tempat diskusi tanpa worry? Fitur Chatroom solusinya! Klik di sini untuk mendapatkan early access.

Ditulis oleh
channel logo

Galih Gumelar

Right baner

Penulis di pluang menulis blog untuk masalah umum.

Bagikan artikel ini

Artikel Terkait
rangkuman pasar
Rangkuman Pasar: Kripto & IHSG Memilih Rebahan Menanti 'Durian Runtuh'
news card image
no_content

Trading dan Investasi dengan Super App Investasi  #1